Berita lengkap + foto foto pesawat Foker-27 yg jatuh di halim


Ini Kronologi Pesawat Fokker Jatuh di Halim

Ilustrasi (Foto: okezone)
Ilustrasi (Foto: okezone)
JAKARTA - Pesawat terbang jenis Fokker terjatuh di Jalan Branjangan, Halim Perdana Kusuma, Jakarta. 

Salah satu saksi mata Rama, mengatakan kejadian sekitar pukul 14.40 WIB. Saat itu pesawat terlihat terbang oleng dan kemudian jatuh.

"Saya lihat sudah ada kepulan asap hitam," ujarnya saat dihubungi Okezone, Kamis (21/6/2012). 

Rama yang berada satu kilometer dari lokasi kembali mengatakan saat kejadian itu petugas yang terdiri dari AURI, Angkasa Pura II langsung melakukan evakuasi.

Sebuah pesawat terbang jenis Fokker terjatuh di Jalan Branjangan, Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Kamis (21/6/2012).

"Iya benar ada pesawat jenis fokker, infonya terjatuh di Jalan Branjangan, Halim," kata Kapten Michiko, Kasie Penerangan Pangkalan udara Halim Perdana Kusuma, kepada wartawan.

Namun, Michiko enggan menjelaskan secara rinci peristiwa jatuhnya pesawat tersebut. “Saya sedang menuju ke sana, kami belum tahu ada korban atau tidak, kita akan ke lokasi dahulu," pungkasnya.
(crl)

Pesawat Fokker-27 Jatuh di Halim, 6-8 Rumah Terbakar





Metrotvnews.com, Jakarta: Pesawat jenis Fokker-27 milik TNI Angkatan Udara jatuh di sekitar Pangkalan Udara Halim Perdanakusumah, Jakarta Timur, Kamis (21/6). Pesawat jatuh, sekitar pukul 14.45 WIB.

Pesawat menimpa sejumlah rumah yang ada di dekat Pangkalan Udara Halim. Diperkirakan, 6-8 rumah terbakar. Sejumlah mobil pemadam kebakaran sudah tiba di Pangkalan Udara Halim Perdanakusumah. Belum diketahui apakah ada korban tewas. (DOR)
 FOTO FOTO Pesawat Fokker F 27 Jatuh Di Halim - 20120621HERU02_EVAKUASI_PESAWAT1.jpgFOTO FOTO Pesawat Fokker F 27 Jatuh Di Halim - 20120621HERU06_EVAKUASI_PESAWAT1.jpgFOTO FOTO Pesawat Fokker F 27 Jatuh Di Halim - 20120621DAN06PESAWAT_JATUH_HALIM.jpgTRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lokasi jatuhnya Pesawat Fokker F-27 milik TNI AU jatuh di Kompleks Rajawali di Jalan Branjangan II, Komplek Rajawali, RT 11 RW 010, Kelurahan Halim, Kecamatan Makasar yang berdekatan dengan Bandara Halim Perdanakusumah, Jakarta Timur
Diberitakan, pesawat naas itu jatuh sekitar pukul 14.45 WIB. Belum diketahui apa penyebab pesawat yang tengah latihan rutin itu jatuh. Pesawat itu terbang sekitar pukul 13.30 WIB.
Ada 7 orang tewas akibat jatuhnya pesawat tersebut. 1 Orang kini tengah kritis dan masih menjalani perawatan. Akibat Fokker jatuh itu, 8 rumah, 1 mobil dan 2 pohon terbakar.


SERAMBINEWS.COM, JAKARTA - Beberapa saat setelah pesawat transport Fokker 27 jatuh di pemukiman warga Komplek Rajawali, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Panglima TNI Laksamana TNI Agus Suhartono langsung menginstruksikan anggotanya melakukan evakuasi di lokasi.

Salah seorang anggota TNI AU yang ikut dalam evakuasi itu menuturkan kronologi evakuasi tersebut. Seorang anggota TNI AU yang enggan disebutkan namanya menceritakan bahwa kabar peristiwa ini terdengar pada Kamis siang. "Kami baru saja selesai shalat bersama Panglima TNI. Tiba-tiba saja, Panglima menginstruksikan semua anggota merapat dan langsung terjun ke lokasi itu," papar pria setengah baya ini.

Saat tiba di lokasi, pria ini menuturkan belum banyak warga yang berani mendekat. Alhasil, pihak pertama yang melakukan evakuasi adalah para anggota TNI AU. "Saya sempat mengevakuasi tiga orang. Semuanya saya kenal," tuturnya.

Dia menceritakan salah seorang di antaranya adalah pilot pesawat Fokker 27 yakni Mayor Penerbang Heri Setiawan. "Pas saya selamatkan, dia terjepit di dalam pesawat. Saya angkat badannya, napasnya masih ada, tapi satu-satu. Begitu saya tiba di sini, ternyata baru tahu dia meninggal," katanya.

Pria ini mengaku kenal dekat dengan Heri. Ia mengenang baru saja beberapa waktu lalu dirinya dan Heri bermain sepak bola bersama. "Saya sering main bola bareng dia. Saya turut berduka dengan kejadian ini," katanya.

Diberitakan sebelumnya, sebuah pesawat Fokker 27 milik TNI Angkatan Udara jatuh di daerah perumahan Komplek Rajawali, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Kamis (21/6/2012) pukul 14.30 WIB. Belum diketahui pasti apa penyebab pesawat transport itu terjatuh di pemukiman warga.

Total seluruh korban tewas yang akibat kecelakaan pesawat itu mencapai 10 orang. Sebanyak 7 orang merupakan anggota TNI AU, sementara 3 orang lainnya adalah warga sipil termasuk dua orang anak-anak. Korban terakhir yakni Lettu Paulus, kopilot Fokker 27 yang sempat dirawat di ruang ICU namun akhirnya menghembuskan napas pada pukul 18.30 WIB.