Untuk pertama kalinya dalam sejarah, sebuah pemerintahan terbentuk melalui laman media sosial Twitter. Di Irlandia Utara, bagian dari Kerajaan Inggris Raya, lima partai mengambil posisi pemerintahan dengan men-twit posisi kementerian yang mereka inginkan.
Kelima partai ini berkumpul di Twitter pada Jumat 13 Mei 2011 kemarin. Mereka mengumumkan kementerian pilihan mereka kepada dunia dan mitra koalisi secara bergantian dengan twit.
Partai yang paling dominan, Partai Persatuan Demokratik, tampil lebih dulu dan memilih Kementerian Keuangan, yang memang paling berpengaruh. Berikutnya, Partai nasionalis Irlandia, Sinn Fein, memilih Kementerian Pendidikan. Dalam setengah jam kemudian, sepuluh posisi kementerian telah habis dibagi.
Menurut kantor berita Associated Press, peristiwa ini adalah yang pertama kali dalam sejarah di mana Twitter dipakai untuk sarana membagi formasi koalisi.